Cara membuat Sup Konro Asal Kota Makasar
Pernahkah anda mendengar sup konro asal makasar, ya pasti sudah tidak asing lagi mendengar sup konro ini.Sup Konro adalah salah satu kuliner Tradisional Makassar provinsi Sulawesi Selatan. Sup Konro ini merupakan masakan asli khas Makassar yang tiada tandingannya. sup konro memiliki kuah yang berlemak, segar dan tentu sangat nikmat untuk disantap. paling enak menikmati Sup Konro ini dengan Buras ( Lontong Khas Makasar ) ataupun dengan nasi putih yang hangat.
Sup Konro Makassar pada umumnya memakai iga sapi yang direbus terlebih dahulu hingga memiliki tekstur yang enak dan empuk. Daging iga sapi pada Sup Konro Asli Makassar ini dapat dikreasikan dengan cara dipanggang. Konro Soup khas Daeng Tata yang di olah dengan dibakar biasanya disebut dengan Sup Konro Bakar Khas Makassar. kedua Sup Konro Makassar yang legendaris di Jl.Daeng Tata Makassar ini sama-sama memiliki rasa yang enak dan lezat.
Maka tak aneh lagi bila Konro Soup Karebosi Khas Kota Makassar lezat ini menjadi salah satu masakan kebanggaan di Provinsi Sulawesi Selatan. Kuah nikmatnya memang enak sekali, apalagi ditambah dengan perasan jeruk nipis segar yang ditaburi kedalam sup konro. Membuat Konro Soup Asli Makassar memiliki rasa yang semakin enak, gurih dan segar menggoda. sup konro paling enak dinikmati saat cuaca dingin atau sebagai menu makan siang dan makan malam yang istimewa bersama keluarga anda dirumah.
Cara Membuat Sup Konro tentunya sangat mudah dan praktis. hanya saja kerjaan terberat dalam membuat konro soup makassar yaitu saat proses perebusan iga sapi yang digunakan. karena anda harus memastikan bahwa iga sapi sup konro betul-betuls sudah empuk atau belum sehingga dagingnya terlepas dengan mudah dari tulangnya ketika dimakan. Untuk Resep Sup Konro Asli Daeng Tata Makassar biasanya benar-benar menggunakan iga sapi yang sehat dan segar.
Tetapi bila anda susah mendapatkan iga sapi, anda bisa juga memakai daging sapi dan tulang-tulang sapi saja. atau bisa juga agar isian sup konro anda lebih banyak, anda boleh juga menggunakan iga sapi, daging sapi dan tulang-tulang sapi agar kuah kaldunya semakin mantap dan gurih. bila menggunakan daging sapi yang di oplos seperti ini memang tidak bisa dikatakan sebagai Sup Konro Original Makassar.
Bila soal rasa, jangan ditanya deh, tentu saja sangat enak dan lezat. tak kalah dengan Sup Konro Makassar Asli Daeng Tata. nah, bagi anda yang penasaran akan kelezatan Sup Konro Khas Makassar Enak dan lezat ini, anda tidak perlu jauh-jauh hanya ingin menikmati Sup Konro yang banyak dijual di sepanjang jalan kota makassar saja. karena dengan mengikuti Bahan-bahan dan Cara Membuat Sup Konro Khas Makassar berikut ini, anda sudah dapat membuatnya sendiri dirumah. disimak yuk resep sup konro makasar :
a. Bahan-bahan Sup Konro :
- Iga sapi 1 1/2 kilo gram ( bisa di mix dengan tulang dan daging sapi ), potong-potong sesuai selera
- Air 3 liter ( untuk penggunaan merebus air dan membuat kuah kaldu )
b. Bumbu Halus Sup Konro :
- Keluwak 2 butir
- Merica butiran 2 sendok teh
- Kemiri 5 butir ( disangrai )
- Pala 1/2 butir
- Ketumbar 1 sendok makan ( sangrai )
- Kunyit 1 ruas ( bakar )
- Bawang merah 8 butir
- Bawang putih 5 siung
- Serai 2 batang ( ambil bagian putihnya )
- Jahe 2 ruas
- Jinten 1/4 sendok teh
- Minyak untuk menumis
c. Bumbu Lain Sup Konro :
- Air asam jawa 100 mili liter
- Lengkuas 2 ruas ( pipihkan )
- Daun salam 5 lembar
- Kaldu bubuk 1 sendok teh
- Garam 1 sendok makan
- Gula pasir 1/2 sendok makan
- Bawang merah 5 butir ( iris tipis )
- Bawang goreng secukupnya ( digunakan untuk taburan )
- Cengkeh 5 butir
- Kapulaga 3 butir
- Kayu manis 2 batang
- Daun bawang 2 batang ( rajang halus )
Cara Membuat Sup Konro :
- Langkah pertama, terlebih dahulu siapkan panci, untuk merebusnya masukkan 2 liter air lalu rebus hingga mendidih. masukkan potongan iga lalu rebus hingga iga lunak.
- Buang kotoran yang mengapung di
- Permukaan air. bila air dirasa berkurang dan iga belum benar-benar empuk, boleh ditambahkan air panas dan rebus hingga iga benar-benar menjadi empuk. tambahkan
- 3 liter air agar mendapatkan kaldu sebagai kuah sup konro nanti. sisihkan.
- Selanjutnya siapkan wajan, lalu panaskan 3 sendok makan minyak, tumis bumbu halus hingga tercium aroma wangi sedap dan matang. masukkan daun salam, lengkuas dan bawang
- Merah iris. aduk-aduk dan tumis hingga daun salam menjadi layu, matikan api.
- Kemudian masukkan tumisan bumbu kedalam rebusan iga, masukkan kayu manis, cengkeh, kapulaga, kaldu bubuk, garam, gula dan air asam jawa. iga yang dimasukkan kedalam bumbu
- Tunggu sampai mendidih dan kemudian cicipi rasanya, tambahkan bila dirasa ada yang kurang. lalu masukkan daun bawang, aduk dan masak sebentar, angkat.
- Konro soup yang enak dan mantap siap disajikan selagi hangat bersama bawang merah goreng diatasnya.